Delightful Creations
From Delicious Creamer

Éclair

Resep Eclair

Ingredients

Bahan Vla éclair

  • 50 gram gula pasir
  • 25 gram susu bubuk
  • 75 gram non dairy creamer EC 32S
  • 2 gram vanilla
  • ½ sdt garam
  • 50 gram maizena
  • 2 butir kuning telur
  • 1 sdm margarin
  • 500 ml air

  Bahan kulit éclair

  • 3 butir telur
  • 120 gram tepung terigu protein sedang
  • 40 gram butter
  • 60 gram margarine
  • 200 ml air

Preparation

Vla éclair

  • Rebus susu, non dairy creamer, gula dan garam hingga mendidih
  • Kentalkan dengan larutan maizena, lakukan pengadukan sesering mungkin hingga meletup
  • Masukkan kuning telur, aduk cepat dan rata. Masukkan margarin, aduk rata
  • Nyalakan kembali api (api kecil), aduk hingga meletup
  • Angkat, aduk-aduk hingga vla menjadi dingin

Kulit éclair

  • Rebus air dan garam hingga mendidih, masukkan butter dan margarine hingga mencair
  • Matikan api, masukkan tepung terigu, aduk cepat hingga tercampur rata
  • Nyalakan api kecil, aduk hingga kalis. Angkat dan biarkan hangat
  • Tambahkan telur sedikit demi sedikit sambil dikocok rata
  • Masukkan adonan kedalam kantong plastic segitiga yang telah diberi spuit
  • Semprot memanjang diatas loyang yang telah diolesi tipis margarine
  • Oven pada suhu 200°C selama 15 menit hingga éclair mengembang dan berwarna kekuningan
  • Turunkan suhu oven menjadi 180°C selama 10 menit hingga éclair berwarna kuning keemasan
  • Dinginkan pada suhu ruang, beri isi éclair dengan vla

Other Recipes

Resep Korean Strawberry Milk
Resep Pastel Tutup
Resep Spaghetti Brulee